Senin, Maret 13, 2006

Tour de Jagad



23:25 12/03/2006
Pukul 07.33 WK Bus bertuliskan 'TEMO TOURS' mulai merambat, yang sedianya akan mengantarkan kami menuju sebuah kota lama yang pernah menjadi Ibu Kota Mesir, Alexandria. adalah kota lama yang sejak masa Cleopatra telah dikuasai oleh Alexander the Great (356 - 323 SM).
Alhamdulillah, macet yang kami khawatirkan tak menjemput kami. setelah kurang lebih empat jam, kami sampai pada benteng Qutbai, kami tak mendapatkan apa-apa disana, hanya bangunan besar menjulang berbentuk benteng. dan dilamnya terdapat museum-museum. namun, konon ditempat itulah dulu berdiri perpustakaannya Cleopatra, yang terbakar pada saat perang melawan romawi.kami hanya berfotofoto, tak banyak yang kami lakukan disana, makan lalu meneruskan perjalanan.
adzan dhzuhur sudah memanggil kami, saatnya menunaikan sholat dzuhur. kamipun menuju masjid yang juga mempunyai sesuatu yang beda, ada tiga masjid dalam satu komplek. - masjid Syeikh Abdullah an-nursi, masjid syeikh yang mengarang nadzom Burdah [semacam sholawat, atau kisah Nabi Muhammad], trus yang satu aku lupa.. :D
kemudian kamipun melanjutkan menuju Perpustakaan terbesar kedua didunia. ya, perpustakaan Alexandria yang terkenal itu. lalu kemudian kami melanjutkan perjalanan menuju suatu tempat, sekilas ketika memasuki area itu aku teringat saat di Bedugul, Bali. sesekali kami merasakan seperti tempat yang tak asing bagi kami. namun, lagilagi kami melihat orang mesir, kamipun teringat. oiya..ya.. ini dimesir.. :D mountaza namanya, disana terdapat Istana raja Faruq, kalo kita tengok Video Clip Peterpan disana kelihatan dikit. ato klo kita ingat ingat tempat itu adalah yang menjadi ending dari film Alexandria.setelah kurang lebih dua jam disana, kami harus kembali kekairo sebelum petang menjelang. dan aku sampai didepan komputer pada pukul 23:25 WK.

0 Komentar:

Posting Komentar

baiknya anda menggunakan browser mozilla
makasih telah membuang waktu anda mampir kesini.. :)